Latest Updates

Profile dan Kumpulan Lengkap Lagu Ebiet G. Ade

Ebiet G. Ade
Ebiet G. Ade adalah seorang musisi papan atas legendaris yang menelurkan lagu-lagu bergenre balada. Dari lagu-lagu yang diciptakannya banyak bertemakan tentang cinta, alam, sosial, religi dan keluarga. Nama Ebiet G. Ade sendiri merupakan penggalan dari kepanjangan nama aslinya. Ebiet asal kata dari Ebid. huruf G kepanjangan dari Ghoffar sedangkan nama belakang Ade dibaca (A.D) adalah nama ayahnya Aboe Dja'far.

Ebiet G. Ade (Abid Ghoffar) lahir di Wanadadi, Banjarnegara merupakan anak ragil dari 6 bersaudara. Ayahnya yang bernama Aboe Dja'far yang merupakan seorang PNS sedangkan ibunya bernama Saodah adalah seorang penjual kain. Ebiet lebih memilih menjadi penyanyi kendati ia lebih suka disebut penyair karena latar belakangnya di dunia seni yang berawal dari kepenyairan.

Sering keluyuran tidak keruan, Ebiet akrab dengan lingkungan seniman muda Yogyakarta pada tahun 1971. Tampaknya, lingkungan inilah yang membentuk persiapan Ebiet untuk mengorbit. Meski bisa membuat puisi, ia mengaku tidak bisa apabila diminta sekedar mendeklamasikan puisi. Musikalisasi puisi, begitu istilah yang digunakan dalam lingkungan kepenyairan, seperti yang banyak dilakukannya pada puisi-puisi Sapardi Djoko Damono. Beberapa puisi Emha bahkan sering dilantunkan Ebiet dengan petikan gitarnya. Pacuan semangat dari teman-temannya ini melecut Ebiet untuk melagukan puisi-puisinya.


Profile lengkap Ebiet G. Ade :

Nama populer : Ebiet G. Ade
Nama lengkap : Ebiet Ghoffard Ade
Nama asli : Abid Ghoffar Aboe Dja’far
Tanggal/ Tempat Lahir : 21 April 1954, Wanadadi, Banjarnegara,Jawa-Tengah.
Agama : Islam
Menikah : 04 Februari 1982
Nama Istri : Yayu Sugianto (Koespudji Rahayu)


Nama anak-anak:
  1. Abietyasakti Ksatria Kinasih (Abie) 08-12-1982.
  2. Aderaprabu Lantip Trengginas (Dera) 06-01-1986.
  3. Byatriasa Pakarti Linuwih (Yayas) 06-04-1987.
  4. Segara Banyu Bening (Dega) 11-12-1989.


Penghargaan - Penghargaan:
  • Golden dan Platinum Record sebanyak delapan belas buah dari Jackson Record dan label lainnya sejak album “Camellia I” dan berturut-turut sampai album “Isyu”
  • Biduan Pop Kesayangan PUSPEN ABRI tahun 1979 berturut – turut sampai tahun 1984
  • Pencipta Lagu Kesayangan Angket Musica Indonesia tahun 1980 berturut – turut sampai tahun 1985
  • Penghargaan Diskotek Indonesia tahun 1981
  • Sepuluh Lagu Terbaik ASIRI tahun 1980 – 1981
  • Sepuluh Lagu Terbaik ASIRI tahun 1981 – 1982
  • Penghargaan Lomba Cipta Lagu Pembangunan 1987
  • Tahun 1984-1985 BASF Award
  • Tahun 1985-1986 BASF Award
  • Tahun 1986-1987 BASF Award
  • Tahun 1987-1988 BASF Award
  • Tahun 1988-1989 BASF Award
  • Album terbaik ballada & country AMI Award tahun 1997
  • Penyanyi Solo terbaik AMI Award tahun 1997
  • Lagu Terbaik AMI Sharp Award tahun 2000
  • Penghargaan Musisi Legenda PLANET MUZIEK Singapura tahun 2002
  • Penghargaan Lingkungan Hidup tahun 2005
  • Duta Lingkungan Hidup tahun 2006
  • Penghargaan Peduli Award Forum Indonesia Muda tahun 2006
  • Dan masih banyak lagi penghargaan – penghargaan dari berbagai institusi independen

Kumpulan Lengkap Album Ebiet G. Ade :

Album Camelia 1 - 1979
Daftar Lagu :
  1. Lagu untuk Sebuah Nama 
  2. Camellia I 
  3. Pesta 
  4. Nasihat Pengemis untuk Istri dan Doa untuk Hari Esok Mereka 
  5. Dia Lelaki Ilham dari Sorga 
  6. Jakarta I 
  7. Hidup I (Pernah Kucoba untuk Melupakan Kamu) 
  8. Hidup II (Obsesi Kp. I/203) 
  9. Berjalan di Hutan Cemara 
  10. Episode Cinta yang Hilang 


Album Camelia II - 1979
Daftar Lagu :
  1. Berita Kepada Kawan 
  2. Camellia II 
  3. Cita-Cita Kecil si Anak Desa 
  4. Nyanyian Ombak 
  5. Cinta di Kereta Biru Malam 
  6. Mimpi di Parang Tritis 
  7. Hidup III 
  8. Kontradiksi di Dalam 
  9. Frustrasi 
  10. Sajak Pendek Bagi IR. 


Album Camelia III - 1980
Daftar Lagu :
  1. Elegi Esok Pagi 
  2. Camellia III 
  3. Dosa Siapa? Ini Dosa Siapa? 
  4. Kalian Dengarkan Keluhanku (Dari Seseorang yang Kembali dari Pengasingan) 
  5. Sepucuk Surat Cinta 
  6. Lolong 
  7. Hidup IV 
  8. Saksikan bahwa Sepi 
  9. Ada yang Tak Mampu 'ku Lupa 
  10. Untukmu, Kekasih 


Album Camelia IV - 1980
Daftar Lagu :
  1. Nyanyian Rindu 
  2. Camellia IV (Requiem) 
  3. Titip Rindu buat Ayah 
  4. Nyanyian Pendek buat Anak Gadis Berambut Panjang 
  5. KepadaMu Aku Pasrah 
  6. Jakarta II 
  7. Dua Menit Ini Misteri 
  8. Doa Sepasang Petani Muda 
  9. Seberkas Cinta yang Sirna 
  10. Senandung Jatuh Cinta 


Album Langkah Berikutnya - 1982
Daftar Lagu :
  1. Senandung Pucuk-pucuk Pinus 
  2. Nyanyian Cinta Satu Ketika 
  3. Yang Telah Selesai 
  4. Dzaffin 
  5. Kado Kecil buat Istri 
  6. Biduk Telah Sarat dan Kutambatkan 
  7. Orator 
  8. Sebuah Tragedi 1981 
  9. Potret Hitam-Putih 
  10. Hidup V


Album Tokoh-Tokoh - 1982
Daftar Lagu :
  1. Untuk Kita Renungkan 
  2. Dendang Kita Bersama 
  3. Tentang Seorang Sahabat 
  4. Cerita Cinta Suminah dan Tukang Sapu 
  5. Nyanyian Siang dan Malam 
  6. Seruling Malam 
  7. Lakon Anak-Anak Bencana 
  8. Tetes-Tetes Doa Kami 
  9. Kapankah Kita Berlabuh 
  10. Mimpi-Mimpi yang Kandas


Album 1984 - 1984
Daftar Lagu :
  1. Bingkai Mimpi 
  2. Catatan Seorang Penyair 
  3. Sejoli Kasih Sarman dan Lasmi 
  4. Taubat 
  5. Konserto Doa 
  6. Pengemis dan Tukang Copet 
  7. Puisi Bulan Madu 
  8. Eksekusi 
  9. Dongeng dari Negeri Antah-Berantah 
  10. Nyanyian Bumi Seberang (Bona ni Pasogit)


Album Zaman -1985
Daftar lagu :
  1. Nyanyian Kasmaran 
  2. Anak 
  3. Kugandeng Tangan GaibMu 
  4. Zaman 
  5. Ayah, Aku Mohon Maaf 
  6. Wajahku Masih yang Kemarin 
  7. Khilaf 
  8. Dan Hari Ini Engkau 
  9. Gadis Remang-remang 
  10. Nyanyi Rindu untuk Ibu


Album Isyu! - 1986
Daftar lagu :
  1. Orang-orang Terkucil 
  2. Selingkuh 
  3. Cinta Sebening Embun 
  4. Isyu 
  5. Opera Tukang Becak 
  6. Instrumental Lagu Orang Orang Terkucil 
  7. Kesaksian Anak Sampah 
  8. Potret Anak Harapan 
  9. Kita Hanya Bidak-bidak Catur 
  10. Hemat Cintamu


Album Menjaring Matahari - 1987
Daftar lagu :
  1. Menjaring Matahari 
  2. Nyanyian Suara Hati 
  3. Cintaku Kandas di Rerumputan 
  4. Asmara Satu Ketika 
  5. Tak Pernah Pupus Rinduku 
  6. Di Manakah Matahariku? 
  7. Perjalanan Menjaring Matahari 
  8. Ketegaran Hati Seorang Pengemis dan Anaknya 
  9. Di Tikungan Jalan Cintaku Tertambat 
  10. Bunga-bunga Cinta


Album Sketsa Rembulan Emas -
Daftar lagu :
  1. Masih Ada Waktu 
  2. Sketsa Rembulan Emas 
  3. Kalian Boleh Coba 
  4. Yang Terluka 
  5. Haruskah Aku Menyerah 
  6. Yogyakarta 
  7. Aku Pasrah kepada Kebenaran 
  8. Nyanyian Burung dan Pepohonan 
  9. Huru-hara 
  10. Ada Sisa-sisa Suara


Album Seraut Wajah - 1990
Daftar lagu :
  1. Seraut Wajah 
  2. Dengarkanlah Kata-kataku 
  3. Apakah Ada Bedanya 
  4. Biarlah Aku Diam 
  5. Seraut Wajah (minus one) 
  6. Langit Terluka 
  7. Ketika Aku Mulai 
  8. Berjalan Diam-diam 
  9. Kembara Lintasan Panjang


Album Kupu-kupu Kertas - 1995
Daftar lagu :
  1. Kupu-Kupu Kertas 
  2. Ketika Duka Menyeruak 
  3. Hidupku MilikMu 
  4. Kosong 
  5. Apakah Mungkin 
  6. Kupu-Kupu Kertas (minus one) 
  7. Biarkanlah Hati yang Bicara 
  8. Rinduku Menggumpal 
  9. Rembulan Menangis 
  10. Ingin Kupetik Bintang Kejora 
  11. Titip Rindu buat Ayah (live) 
  12. Camellia II (live)


Album Cinta Sebening Embun - 1995
Daftar lagu :
  1. Elegi Esok Pagi 
  2. Untukmu, Kekasih 
  3. Ada yang Tak Mampu 'ku Lupa 
  4. Bingkai Mimpi 
  5. Camellia II 
  6. Nyanyian Kasmaran 
  7. Seberkas Cinta yang Sirna 
  8. Cinta di Kereta Biru Malam 
  9. Camellia III 
  10. Biarlah Aku Diam 
  11. Asmara Satu Ketika 
  12. Senandung Jatuh Cinta 
  13. Camellia IV (Requiem) 
  14. Nyanyian Cinta Satu Ketika


Album Aku Ingin Pulang - 1996
Daftar lagu :
  1. Aku Ingin Pulang 
  2. Apakah Ada Bedanya 
  3. Menjaring Matahari 
  4. Kalian Dengarkan Keluhanku (Dari Seseorang yang Kembali dari Pengasingan) 
  5. Berita Kepada Kawan 
  6. Isyu 
  7. Camelia I 
  8. Elegi Esok Pagi 
  9. Cintaku Kandas di Rerumputan 
  10. Titip Rindu Buat Ayah 
  11. Seraut Wajah 
  12. Dosa Siapa? Ini Dosa Siapa? 
  13. Nyanyian Ombak 
  14. Untuk Kita Renungkan 
  15. Orang-orang Terkucil 
  16. Nyanyian Kasmaran 
  17. Masih Ada Waktu 
  18. Sketsa Rembulan Emas 
  19. Nyanyian Rindu 
  20. Lagu Untuk Sebuah Nama


Album Gamelan - 1998
Daftar lagu :
  1. Lagu untuk Sebuah Nama 
  2. Kalian Dengarkan Keluhanku (Dari Seseorang yang Kembali dari Pengasingan) 
  3. Camellia II 
  4. Dosa Siapa? Ini Dosa Siapa? 
  5. Untuk Kita Renungkan


Album Balada Sinetron Cinta - 2000
Daftar lagu :
  1. Rindu Selintas Bayang 
  2. Nyanyian Kasmaran 
  3. Apakah Ada Bedanya 
  4. Nyanyian Ombak 
  5. Rembulan Menangis 
  6. Seberkas Cinta yang Sirna 
  7. Camellia II 
  8. Isyu 
  9. Cintaku Kandas di Rerumputan 
  10. Camellia III 
  11. Orang-orang Terkucil 
  12. Camellia IV (Requiem) 
  13. Hidupku MilikMu 
  14. Dengarkanlah Kata-kataku 
  15. Camellia I


Album Bahasa Langit - 2001
Daftar lagu :
  1. Tatkala Letih Menunggu 
  2. Kau Rengkuh Mentari, Kau Dekap Rembulan 
  3. Rindu KehadiranMu 
  4. Sketsa Wajah Buram 
  5. Titip Rindu buat Ayah 
  6. Ingin Kupetik Bintang Kejora 
  7. Bias Warna 
  8. Bahasa Matahari 
  9. Nyanyian Getir Tanah Air


Album In Love: 25th Anniversary - 2007
Daftar lagu :
  1. Nyanyian Rindu (new arr) 
  2. Camellia III (new arr) 
  3. Cinta Sebening Embun 
  4. Elegi Esok Pagi 
  5. Lagu untuk Sebuah Nama 
  6. Apakah Ada Bedanya 
  7. Camellia II 
  8. Cintaku Kandas di Rerumputan 
  9. Nyanyian Kasmaran 
  10. Camellia I 
  11. Ingin Kupetik Bintang Kejora 
  12. Cinta di Kereta Biru Malam 
  13. Seberkas Cinta yang Sirna 
  14. Kontradiksi di Dalam 
  15. Camellia IV 
  16. Demikianlah Cinta (new song)


Album Masih Ada Waktu - 2008
Daftar lagu :
  1. Izinkan Aku Reguk CintaMu 
  2. Masih Ada Waktu 
  3. Kepada Mu Aku Pasrah 
  4. Hidupku MilikMu 
  5. Dan Hari Ini Engkau 
  6. Rindu KehadiranMu 
  7. Dia Lelaki Ilham dari Surga 
  8. Menjaring Matahari 
  9. Berita Kepada Kawan 
  10. Berjalan di Hutan Cemara 
  11. Bingkai Mimpi 
  12. Kosong 
  13. Taubat 
  14. Kembara Lintasan Panjang


Album Tembang Country 2
Daftar lagu :
  1. Kau Rengkuh Mentari Kau Dekap Rembulan 
  2. Nyanyian Rindu (Versi Lama) 
  3. Kugandeng Tangan Gaibmu 
  4. Jakarta II 
  5. Di Tikungan Jalan Cintaku Tertambat 
  6. Kalian Dengarkah Keluhanku 
  7. Senandung Pucuk Pucuk Pinus 
  8. Nyanyian Kasmaran 
  9. Seberkas Cinta Yang Sirna 
  10. Yogyakarta 
  11. Nyanyian Burung dan Pepohonan 
  12. Jakarta I 
  13. Nyanyian Ombak 
  14. Rindu Kehadiranmu 
  15. Dimanakah Matahariku

    0 Response to "Profile dan Kumpulan Lengkap Lagu Ebiet G. Ade"

    Posting Komentar